Cara Memulai: Dari Mendaftar hingga Trading (Web)

KuCoin adalah pilihan jutaan pengguna di seluruh dunia, dan kami merupakan salah satu platform terbaik untuk pemula yang memperdagangkan Bitcoin, Ethereum, dan Ripple. Cara daftarnya simpel, dan sangat mudah untuk memulai trading. Inilah panduan untuk membantu Anda agar siap lebih cepat!

Konten
Langkah 1: Daftar Akun KuCoin
Langkah 2: Masuk
Langkah 3: Mengatur Keamanan
Langkah 4: Melakukan Setoran
Langkah 5: Perdagangan Spot

 

Langkah 1: Daftar Akun KuCoin

Menggunakan email atau nomor ponsel Anda:

Mulai dengan memilih Daftar dari bagian sudut kanan atas situs web resmi kami. Anda dapat memilih untuk mendaftar menggunakan alamat email atau nomor ponsel Anda.

registration 1.png

Untuk detail selengkapnya, lihat: 

Cara Mendaftar

Tidak menerima kode verifikasi email/SMS?

 

Langkah 2: Masuk

Setelah Anda mendaftar, pilih Masuk di bagian kanan atas untuk mengakses akun Anda menggunakan email, nomor ponsel, atau kode QR.

login 1.png

login 2.png

Untuk detail selengkapnya, lihat:

Bantuan Daftar dan Masuk

 

Langkah 3: Mengatur Keamanan

Melindungi aset di akun Anda merupakan hal yang penting. Untuk melakukannya, pilih tab profil dari bagian kanan atas, dan cari Keamanan Akun untuk menyesuaikan pengaturan Anda.

account security 1.png

 

Cara Menetapkan Kata Sandi Perdagangan

Kata sandi perdagangan adalah 6 digit angka yang digunakan untuk melakukan setoran, penarikan, trading, dan membuat API. Buat dan ingatlah dengan baik. 

Cara Menautkan Google 2FA

Unduh aplikasi Google Authenticator

iOS: Cari “Google Authenticator” di App Store

Android:

 

Cari “Google Authenticator” di Google Play, atau unduh di sini.

▼ Cara Menautkan Nomor Ponsel (untuk akun yang mendaftar menggunakan email)

 

Langkah 4: Melakukan Setoran

Navigasikan ke halaman setoran untuk menambahkan dana ke akun Anda.

deposit 1.png

 

Cara Melakukan Setoran

Langkah 5: Perdagangan Spot

Setelah setoran Anda dikreditkan, Anda harus mentransfer aset dari Akun Pendanaan ke Akun Perdagangan Anda untuk mulai trading. (Aset Transfer)

assets transfer.png

Untuk tingkat biaya perdagangan spot kami, lihat di sini.

Tutorial perdagangan spot:

▼ Cara Trading Trading → Perdagangan Spot

Cara Melakukan Setoran Kripto Aset → Setoran

▼ Cara Melakukan Penarikan Kripto  Aset → Penarikan

Catatan Penting:

1. Jika Anda tidak dapat menarik kripto, harap periksa apakah akun Anda memiliki perubahan pengaturan keamanan baru-baru ini. Hal ini termasuk perubahan atau tambahan terhadap Google 2FA, nomor ponsel, alamat email, kata sandi perdagangan Anda. Untuk melindungi akun, penarikan dibatasi selama 24 jam setelah mengubah pengaturan keamanan.

2. Jika Anda sudah memiliki aset, tetapi tidak dapat melakukan trading, Anda harus terlebih dahulu memastikan aset tersebut telah ditransfer ke Akun Perdagangan Anda. Saat melakukan setoran, Anda juga memiliki opsi untuk menyetor langsung ke Akun Perdagangan Anda.