Pertanyaan Umum tentang Memasang Iklan

1. Apa yang dimaksud dengan pengaturan premi pada iklan?

2. Apa yang dimaksud dengan perlindungan harga maksimum dan minimum?

3. Mengapa saldo saya dikatakan tidak mencukupi saat memasang iklan jual?

4. Mengapa iklan saya tidak dapat di-listing?

5. Mengapa iklan perlu di-listing setelah memasangnya?

6. Mengapa iklan yang saya pasang tidak muncul?

7. Bagaimana cara melakukan delisting iklan? Apa yang terjadi jika terdapat order yang sedang berlangsung saat delisting?

8. Mengapa iklan saya disembunyikan?

 

1. Apa yang dimaksud dengan pengaturan premi pada iklan?

Mengatur premi pada iklan Anda berarti penawaran Anda memiliki harga (atau variabel) mengambang. Anda dapat menetapkan premi atau diskon.

2. Apa yang dimaksud dengan perlindungan harga maksimum dan minimum?

Untuk iklan pembelian:

Harga tertinggi membantu menjaga profit yang stabil di tengah fluktuasi harga yang drastis. Iklan Anda akan disembunyikan jika harga indeks pasar melampaui harga maksimum ini.

Untuk iklan penjualan:

Harga terendah membantu menjaga profit yang stabil di tengah fluktuasi harga yang drastis. Iklan Anda akan disembunyikan jika harga indeks pasar berada di bawah harga minimum ini.

3. Mengapa saldo saya dikatakan tidak mencukupi saat memasang iklan jual?

Untuk memastikan kelancaran transaksi, memasang iklan jual memerlukan jumlah aset digital yang sesuai di akun Pendanaan Anda.

4. Mengapa iklan saya tidak dapat di-listing?

Jika iklan Anda tidak dapat di-listing, periksalah hal berikut:

  • Pastikan akun Anda tidak berada dalam periode pembatasan penarikan 24 jam. Perubahan terbaru di pengaturan keamanan Anda (seperti Google 2FA, kata sandi perdagangan, penautan nomor ponsel, dll.) akan secara sementara mencegah Anda dari listing atau memasang iklan jual baru selama 24 jam.
  • Jika Anda telah melampaui maksimum 6 iklan untuk di-listing untuk setiap mata uang kripto.
  • Jika saldo Anda yang tersedia kurang dari batas order minimum.
  • Jika Anda melampaui batas harian Anda. Iklan akan disembunyikan (termasuk order yang tidak selesai, sedang diproses, dan dalam banding) setelah jumlah transaksi mencapai batas harian; sementara iklan yang tidak dipublikasikan tidak akan di-listing.
  • Iklan Anda diturunkan karena mengandung kata-kata sensitif seperti “pada obrolan/dalam obrolan/whatsapp dll.” Jika terdeteksi oleh KuCoin, iklan Anda akan otomatis di-delisting. Hapus kata-kata ini dan pasang kembali iklan Anda.

5. Mengapa iklan perlu di-listing setelah memasangnya?

Setelah dipasang, iklan berada dalam status tidak terlisting. Anda kemudian dapat memilih untuk mengedit atau melistingnya.

 

blobid0.png

6. Mengapa iklan yang saya pasang tidak muncul?

Saat jumlah transaksi harian merchant mencapai batasnya, iklan yang terlisting tidak akan lagi muncul di listing iklan, dan iklan yang tidak terlisting tidak akan listing.

7. Bagaimana cara melakukan delisting iklan? Apa yang terjadi jika terdapat order yang sedang berlangsung saat delisting?

Kelola Iklan menampilkan semua iklan yang Anda pasang, dengan pembaruan data secara real time.

blobid1.png

Untuk iklan yang sudah listing, Anda tidak dapat mengubah atau menghapus metode pembayarannya. Jika Anda perlu mengubah metode pembayaran pada suatu iklan, iklan tersebut harus didelisting terlebih dahulu. Sebelum delisting, pastikan tidak terdapat order yang sedang berlangsung. Jika Anda tidak dapat menyelesaikan order dalam iklan selama suatu periode, pertimbangkanlah untuk menyembunyikannya. Setelah menyembunyikan, pengguna lain tidak akan dapat melihat iklan Anda di dalam listing iklan.

Iklan tidak dapat didelisting jika terdapat order yang belum selesai.   

Jika jumlah transaksi merchant mencapai batas hariannya, sistem akan menyembunyikan iklan yang mereka pasang. Iklan tersembunyi mereka dapat ditemukan di tab Iklan Tidak Terlisting.

8. Mengapa iklan saya disembunyikan?

Iklan Anda akan otomatis disembunyikan jika jumlah order Anda yang berada dalam banding atau jumlah yang terlibat terlalu besar.

Setelah jumlah order yang berada dalam banding atau jumlah banding kembali ke kisaran yang wajar, iklan Anda akan otomatis ditampilkan kembali.